Beranda > Makanan Burung > Makanan Burung Pipit

Artikel & Rujukan Sudah Diverifikasi Verified

Makanan Burung Pipit

Makanan Burung Pipit

Makanan Burung Pipit sebagian besar terdiri dari biji-bijian, serangga kecil, buah-buahan tertentu dan sayuran.

Lalu jenis biji-bijian, serangga kecil, buah dan sayuran apa saja yang baik untuk kesehatan burung Pipit? berikut ini penjelasan selangkapnya

5 Makanan Burung Pipit Atau Emprit Terbaik Untuk Kesehatan Burung

Secara umum, burung pipit atau emprit dalam sehari harus memakan campuran biji-bijian dan makanan segar seperti sayur dan buah dengan perbandingan 50:50 agar kebutuhan nutrisi nya terpenuhi.

Dokter hewan spesialisasi hewan kecil dan burung biasanya akan merekomendasikan juga pemberian pakan burung pipit berupa pelet atau voer khusus karena kandungan nutrisi yang lengkap dan seimbang.

1. Biji-Bijian

Campuran Biji-Bijian Merupakan Makanan Burung Pipit Utama
Campuran Biji-Bijian Merupakan Makanan Burung Pipit Utama

Biji-bijian yang disukai oleh burung pipit sama dengan burung pemakan biji lainnya seperti lovebird, falk, dan perkutut.

Namun karena ukuran paruh burung pipit yang relatif kecil, maka ukuran biji-bijian yang hendak diberikan harus disesuaikan.

  • Beras Padi
  • Biji Kenari
  • Oats atau Haver
  • Gandum Hitam
  • Quinoa
  • Biji Bayam
  • Buckwheat atau Gandum Kuda
  • Gandum Biasa
  • Chia seeds
  • Biji Alfalfa
  • Biji cengkeh
  • Biji adas
  • Biji kangkung
  • Flax seeds
  • Fumayin
  • Millet
  • Niger seeds
  • Biji labu
  • Kuaci
  • Biji Wijen

Biji-bijian merupakan sumber energi dan kalori bagi burung pipit karena pada biji-bijian biasanya terkandung banyak sekali karbohidrat dan lemak.

Pemberian pakan burung emprit tidak boleh 100% hanya campuran biji-bijian saja, melainkan harus diimbangi dengan sayur dan buah agar kebutuhan nutrisi seperti vitamin, protein dan asam amino terpenuhi.

Jika burung hanya memakan biji dan sayuran, maka 1 s.d 2 sendok makan biji-bijian per hari sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan burung pipit.

Lalu jika kamu memberikan pakan berupa pelet kepada burung Pipit, maka 70% makanan harian burung harus berupa pelet, 20% berupa sayur dan buah & 10% campuran biji-bijian.[1]

2. Sayuran

Sayuran Merupakan Makanan Burung Pipit Yang Sehat Dan Disukai Oleh Burung
Sayuran Merupakan Makanan Burung Pipit Yang Sehat Dan Disukai Oleh Burung

Karena burung pipit adalah burung yang tidak pilih-pilih makanan, mereka cenderung memakan semua sayuran yang kita sediakan.

Baca Juga  makanan burung kemade

Biasanya sayuran yang berwarna cerah atau campuran sayur dan buah yang berwarna warni akan sangat menarik perhatian burung pipit.

Adapun sayuran yang biasa diberikan dan disukai oleh burung pipit antara lain:

  • Brokoli
  • Wortel
  • Labu kuning
  • Bayam
  • Kangkung
  • Kacang Hijau
  • Tomat
  • Timun
  • Jagung

3. Buah-Buahan

Burung Emprit Makan Buah Blackberry
Burung Emprit Makan Buah Blackberry

Buah-buahan berikut ini bisa diberikan sebagai campuran makanan burung pipit setiap hari:

  • Pisang
  • Apel
  • Pir
  • Melon
  • Strawberry
  • Nanas
  • Jeruk
  • Blackberry

Pola makan yang seimbang harus mengandung buah-buahan karena beberapa vitamin dan mineral dalam buah tidak bisa didapatkan pada biji-bijian saja.

Pemberian buah sebagai pakan burung pipit juga dapat memberikan variasi makanan sehingga burung pipit akan semangat makan dan insting mencari makan nya tetap terjaga meski berada di dalam kandang atau aviary.

4. Kecambah

Burung Gouldian Finch Yang Termasuk Dalam Jenis Burung Emprit Sedang Makan Biji-Bijian Yang Sudah Hampir Menjadi Kecambah
Burung Gouldian Finch Yang Termasuk Dalam Jenis Burung Emprit Sedang Makan Biji-Bijian Yang Sudah Hampir Menjadi Kecambah

Karena burung ini sangat suka biji-bijian, mereka akan sangat suka memakan kecambah.

Kecambah bisa dibuat dari berbagai macam biji-bijian yang biasa mereka makan contohnya millet.

Taoge yang merupakan kecambah dari kacang hijau juga disukai oleh burung pipit.

Berbeda dengan biji-bijian utuh, biji yang sudah berkecambah menawarkan beberapa keunggulan, diantaranya adalah kandungan nutrisi yang tinggi, mudah dicerna dan mengurangi kadar lemak yang biasanya tinggi ketika masih dalam berbentuk biji.

Untuk membuat kecambah dari biji-bijian, yang kamu perlu lakukan adalah mencuci biji-bijian yang biasa diberikan sebagai makanan burung pipit sehari-hari, lalu menaruhnya dalam wadah berisi kapas lembab dan diamkan selama 3 hari hingga biji berkecambah.

Sebelum memberikan biji-bijian yang sudah berkecambah kepada burung pipit, pastikan kecambah dalam kondisi segar, tidak bau busuk dan selalu cuci bersih dengan air mengalir.

5. Pelet

Makanan Burung Pipit Berbentuk Pelet Sangat Baik Karena Mengandung Nutrisi Yang Lengkap Dan Seimbang
Makanan Burung Pipit Berbentuk Pelet Sangat Baik Karena Mengandung Nutrisi Yang Lengkap Dan Seimbang

Mayoritas dokter hewan sangat merekomendasikan pakan burung dalam bentuk pelet, pakan dalam bentuk pelet dinilai mampu memberikan asupan nutrisi dalam kadar yang seimbang bagi burung pipit.

Baca Juga  Daftar Makanan Burung Merpati Anakan agar Cepat Besar

Pelet yang bisa kamu gunakan dan diberikan sebagai makanan burung pipit bisa menggunakan pelet untuk burung paruh bengkok berukuran kecil (Pelet untuk parkit atau lovebird) karena burung pipit dan burung paruh bengkok memiliki pola makan yang sama.

Makanan Burung Pipit Kecil Yang Masih Bayi

Karena burung pipit adalah burung pemakan biji-bijian, maka bubur loloh yang biasa digunakan untuk burung paruh bengkok seperti Kaytee EXACT Hand Feeding Formula atau Versele Laga A21 & A19 bisa dan sangat baik untuk digunakan.

Sediakan juga Pedialyte (larutan elektrolit hanya untuk melarutkan bubur di usia 1 hari saja) dan suntikan alat spet yang tersedia di apotek.

Cara membuat pakan burung pipit kecil yang masih bayi juga cukup mudah yaitu:

  1. Siapkan air matang hangat dengan suhu 48 derajat celsius.
  2. Lalu campurkan bubur loloh yang kamu miliki dan ikuti takaran sesuai dengan arahan berikut ini:
  3. Untuk burung usia 1 hari, campurkan 6 bagian Pedialyte dengan 1 bagian bubur lolohan.
  4. Burung pipit usia 2 hari, campurkan 6 bagian air matang hangat dengan 1 bagian bubur lolohan.
  5. Setelah memasuki usia 3 s.d 5 hari, campurkan 3 bagian air matang hangat dengan 1 bagian bubur lolohan.
  6. Setelah usia 5 hari s.d burung bisa makan secara mandiri, bubur lolohan semakin kental dengan air hangat 1 bagian dengan bubur lolohan 1 bagian.
  7. Jumlah atau berat makanan yang diberikan adalah 10% dari bobot bayi burung pipit.
  8. Jika burung pipit anakan memiliki bobot 10 gram, maka jumlah pakan yang diberikan setiap kali pemberian makan adalah 1 gram atau 1 mililiter.
  9. Setiap kali memberi makan, selalu gunakan bubur yang baru dicampur dengan air jangan menggunakan bubur lolohan sisa pemberian pakan sebelumnya.
⚠️ Burung Pipit Kecil Yang Masih Bayi Harus Selalu Di Beri Makan Secara Teratur Selama 24 Jam. Jika kamu tidak sanggup dan belum berpengalaman dalam mengurus bayi burung pipit stop sampai disini!! Lakukan konsultasi langsung dengan dokter hewan atau kerabat yang sudah berpengalaman dalam merawat anakan burung pipit.

Waktu pemberian pakan burung pipit kecil yang masih bayi:

  • Usia 1 Hari: (Pagi sampai Sore) Setiap 1 jam sekali dan (Maghrib sampai Subuh) Setiap 3 Jam Sekali.
  • Usia 2 Hari: (Pagi sampai Sore) Setiap 1 jam sekali, tetapi cairan elektrolit diganti air matang (Maghrib sampai Subuh) Setiap 4 Jam sekali.
  • Usia 3 s.d 5 Hari: (Pagi sampai Sore) Setiap 1 jam 30 menit sekali. (Maghrib sampai Subuh) Setiap 4 Jam sekali.
  • Usia 5 Hari Sampai Mandiri: (Pagi sampai Sore) Setiap 2 s.d 3 Jam Sekali.(Maghrib sampai Subuh) Setiap 6 Jam sekali.[2]
Baca Juga  4 Jenis Makanan Burung Kepodang agar Cepat Gacor dan Besar

Pada saat usia burung pipit memasuki usia 18 s.d 21 hari, mereka biasanya sudah bisa makan sendiri, sediakan biji milet agar mereka belajar mengupas biji-bijian.

Ketika mereka sudah bisa makan sendiri, selalu pantau berapa banyak mereka makan dan jika mereka masih makan dalam jumlah yang sedikit, proses meloloh dapat dilanjutkan sesekali sambil diajari cara makan biji dengan mendekatkan anakan burung pipit dengan burung pipit lain yang sudah bisa makan biji-bijian.

Pertanyaan Seputar Makanan Burung Pipit / Emprit

Apakah burung pipit memakan serangga?

Meskipun burung pipit adalah pemakan biji-bijian, namun mereka cenderung memakan apa saja yang bisa mereka makan dan terkadang tidak sengaja memakan serangga kecil saat sedang makan padi atau biji-bijian di ladang.

Apa makanan burung emprit haji?

Burung emprit haji memiliki pola makan yang sama dengan burung emprit pada umumnya, namun di habitatnya burung emprit haji sangat suka memakan gabah dan padi di sawah.

Rujukan

[1]Feeding Finches – Oleh Laurie Hess, DVM Rick Axelson, DVM, VCA Hospitals

[2]Handfeeding – Finch Information Center

Avesnesia

Editorial Article Diverifikasi Oleh Team Avesnesia

Senang merawat burung sejak tahun 2019, saat ini saya sedang merawat 4 ekor burung lovebird 2 diantaranya sedang bertelur.

Tinggalkan komentar